Kecerdasan Buatan,Dokter Keluarga dan Puskesmas

Dalam ekosistem kesehatan di Indonesia saat ini, integrasi AI (Kecerdasan Buatan) telah menjadi pilar penting dalam memperkuat peran Dokter Keluarga dan Puskesmas untuk mencapai transformasi kesehatan digital.

Pada tahun 2025, dua orang dokter yang satu bertugas di Jakarta, dr.Emirianti dan satu lagi bertugas di Kalimantan, dr. Yordan Pradiksa, melakukan riset  ringan tentang AI, peran dokter keluarga dan layanan kesehatan untuk masa depan generasi penerus. Hasil risetnya sempat dipaparkan di forum internasional pada bulan Juni 2025 di Singapura.

Mengingat menariknya tema rpyang diangkat maka terpikirkan untuk mengedit hasil riset tersebut ke dalam bahasa yang sederhana. Tujuannya agar khalayak luas mudah memahaminya. Karena pada setiap Pusat Kesehatan Masyarakat akan tersedia sedikitnya satu orang dokter dengan spesifikasi Layanan Primer alias Dokter Keluarga.

Maka lahirlah buku sederhana ini. Ada versi bahasa dan bahasa Inggris. Semoga isi buku ini bermanfaat menambah literasi, dan untuk menambah pengetahuan masyarakat luas tentang kedokteran keluarga layanan primer